Memperbaiki tanpa Menimbulkan Masalah Lain


Sebab akibat, ketika terjadi akibat maka pastilah ada sebabnya. Timbulnya sakit perut pastilah disebabkan karena kita mengkonsumsi makanan atau minuman yang tidak sehat atau terinfeksi virus yang tidak diinginkan tubuh. Sama halnya ketika suatu proses dengan hasil akhir yang tidak memuaskan pastilah pada awal proses tidak dengan cermat menelaah dan tanpa persiapan matang.

Apa yang kita pahami dan ketahui saat ini adalah hasil dari sebuah proses yang panjang dan rumit dengan secara sadar atau tidak telah kita lalui. Membangun kesadaran akan memahami sebab sedari awal hingga menghasilkan hasil akhir bagi sebagian orang menjadi tantangan karena tidak semua orang bisa membangun proses daya nalar secara sistematis dan komprehensif.

Memahami akar permasalahan dari sebuah hasil tersandung masalah membutuhkan sebuah pemikiran abstrak, perenungan walaupun tidak dalam setidaknya harus bisa menyentuh pola pikir yang kompleks. Penting agar ketika membuat keputusan memperbaiki hasil akhir yang tidak memuaskan cepat terselesaikan dengan baik dengan tidak menghasilkan permasalahan lain.

Salam hangat, Parta Winata

Comments

Popular posts from this blog

Tips memilih gelasan layangan.

Isi/makna lagu DOREMI