Edge of Darkness - Emotional bounding about father and daughter

Tulisan saya kali ini membahas sebuah film yang dibintangi oleh Mel Gibson. Mr. Gibson sendiri adalah aktor luar favorit saya sejak menonton film yang dibintanginya, judul filmnya sendiri pertama kali saya tonton, hmmmm saya sudah lupa tuh. Tapi yang selalu saya ingat, bahwa Mr. Gibson disetiap film, selalu bisa memainkan peran dengan baik.

Seorang aktor watak menurut saya, kharismatik dan well educated actor in acting. Sama halnya dengan Bruce Willis, Mr. Gibson dengan bahasa tubuh seolah-olah berinteraksi dengan penontonnya.

Berjudul Edge of Darkness, dari judul pada awalnya sekali tidak merasa tergoda menonton, apalagi genrenya bakalan banyak bercerita, ngobrol-ngobrol begitu. Namun rasa keingintahuan mengalahkan segala prediksi dibenak saya, ya itu tadi, Mel Gibson pemain nya gitu loh!

Film tersebut secara lugas memiliki bobot cerita yang berat, kompleksitas, keputusasaan, serta kekuasaan. Menitikberatkan pada nilai-nilai ikatan batin antara ayah dan anak, seorang ayah yang sangat menyayangi anaknya, kesetiakawanan korps tempat bekerja Craven, dan tanpa keragu-raguan Craven bertindak.

Banyak sekali scene berelemenkan kejutan, ujug-ujug/suddenly dan sangat mengejutkan sekali bagi saya yang menyimaknya. Menjadikan nilai plus Edge of Darkness.

Dalam lebih kurang 20 menit diawal cerita, Craven sang ayah, mampu memainkan peran seorang ayah, kehampaan atas kehilangan sang anak yang ditembak, serta point of view yang apik sekali. Gibson memainkan mimik, bahasa tubuh serta kata-perkata yang diucapkanya dengan presisi serta sangat luwes sekali. Emosional penonton ditarik jauh kedalam.

Garis besar cerita yang dibangun sejak awal dalam kebingungan menuju titik pencerahan, terunut dengan baik, dibangun dengan dialog-dialog masuk akal dan membangkitkan rasa ingin tahu penonton.

Emosional keterikatan hubungan batin antara ayah dan anak sebenarnya yang sangat ditonjolkan dalam film ini. Tersisip, disisipkan dan tergambarkan dengan sangat luar biasa cantiknya.

Edge of Darkness, this movie is great

Comments

Popular posts from this blog

Tips memilih gelasan layangan.

Isi/makna lagu DOREMI